Pengaruh Kompensasi, Disiplin Kerja Dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan
DOI:
https://doi.org/10.29138/jkis.v2i1.25Keywords:
Kompensasi, Disiplin Kerja, Budaya Organisasi, Kinerja KaryawanAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kompensasi, Disiplin Kerja dan Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan CV. Cahaya Inti Lestari Surabaya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu seluruh karyawan CV. Cahaya Inti Lestari Surabaya dengan jumlah 45 orang. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan 45 orang dengan metode Sampling Jenuh. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Uji Instrumen, Uji Asumsi Klasik, Regresi Linier Berganda, Uji Hipotesis, dan Uji Koefisien Determinasi. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan program IBM SPSS 26 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial Kompensasi berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan, Disiplin Kerja berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan, dan Budaya Organisasi berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan. Sedangkan secara simultan Kompensasi, Disiplin Kerja, dan Budaya Organisasi berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan.
Downloads
Published
Versions
- 2023-08-31 (2)
- 2023-09-25 (1)
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Arendra Amodita Siswandi, Joko Suyono

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.